Kabid IGI Aceh Jaya Raih 5 Penghargaan Pada HGN 2022

igiacehjaya.com / CALANG - Pemerintah kabupaten Aceh Jaya melaksanakan upacara Hari Guru Nasional (HGN) tahun 2022 di halaman kantor Bupati setempat, Jum'at (02/12/2022).

Igi Aceh Jaya berprestasi

Penjabat Bupati Aceh Jaya Dr. Nurdin, S.Sos., M.Si bertindak sebagai inspektur upacara, dan membacakan amanat Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Mendikbud ristek) Nadiem Makarim.

Pada kesempatan tersebut PJ. Bupati Aceh Jaya juga memberikan apresiasi dan penghargaan kepada para guru, kepala sekolah, serta pengawas yang purnatugas dan berprestasi, baik tingkat kabupaten, provinsi dan nasional

Salah satu penerima penghargaan tersebut adalah Kepala SMP Unggul Calang, Viza Suhanna, S. Pd.,M. Pd., M. TESOL. Kepala sekolah yang baru saja pulang dengan membawa harum nama Aceh Jaya di forum Nasional ini mendapatkan 5 penghargaan sekaligus. 

Kabid Literasi IGI Aceh Jaya ini menyatakan bahwa penghargaan yang didapat bukan serta merta hasil jerih payah pribadi. Tapi berkat adanya Team Work SMP Unggul Calang, yaitu para dewan guru, siswa, komite, orangtua murid, dan pengawas. 

Selain itu dukungan yang luar biasa dari rekan-rekan MKKS, rekan-rekan IGI, dan dinas pendidikan dan  kebudayaan Aceh Jaya juga turut andil dalam pencapaian ini. 

Akan tetapi beliau menambahkan bahwa prestasi ini masih belum apa-apa dan Viza tidak mau berpuas diri terlalu cepat 

"Masih banyak PR yang harus dibenahi bersama terutama di bidang Pendidikan di Aceh Jaya, dan tentu saja SMP Unggul Calang khususnya. Oleh karena itu saya mengajak semua sektor untuk bisa saling bekerjasama dan berkolaborasi agar mencapai mutu pendidikan  yang baik untuk Aceh Jaya. " ucapnya

Adapun 5 kategori penghargaan yang didapat adalah: 

1. 10 Nominasi Kepala Sekolah Inspiratif Tahun 2022 Tingkat Nasional

2. Juara III Kepala Sekolah SMP Berprestasi Tingkat Provinsi Aceh Tahun 2022

3. Kepala Sekolah Penggerak 

4. Google Master Trainer (GMT) 

5. Sekolah dengan pengikut media sosial terbanyak (SMP Unggul Calang)

Kontributor ; Tim Infokom IGI Aceh Jaya

Post a Comment

أحدث أقدم