IGI Aceh Jaya Gelar Pelatihan Guru Secara Daring, Diikuti Ratusan Peserta


CALANG – Ikatan Guru Indonesia (IGI) Aceh Jaya melaksanakan pelatihan guru secara daring dengan tema “Guru Inovatif di Era Pandemi Covid-19” yang dibuka Bupati Aceh Jaya Drs HT Irfan TB, Selasa (20/10/2020).

Pada kesempatan tersebut Bupati Aceh Jaya menyampaikan apresiasi atas terobosan yang dilakukan oleh IGI Aceh Jaya dalam upaya meningkatkan mutu pendidikan di Aceh Jaya

“Pelatihan daring merupakan suatu solusi yang sangat tepat untuk meningkatkan kemampuan para pendidik dan siswa," ujar Irfan.

Pemerintah Aceh Jaya juga mengucapkan apresiasi adanya guru dari luar Aceh Jaya atau luar provinsi Aceh yang bergabung dan belajar bersama pada kegiatan tersebut.

Ketua IGI Aceh Jaya Maswadi menyampaikan jumlah peserta yang terdaftar pada kegiatan tersebut berjumlah 225 peserta, yang terdiri dari 195 peserta dari Aceh Jaya dan 30 peserta berasal dari luar Aceh dan luar Provinsi Aceh.

Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru di tengah pandemi global Covid-19, dengan harapan guru mampu mengelola dan merancang pembelajaran jarak jauh.

"Juga untuk meningkatkan kemampuan dalam menggunakan teknologi, sehingga pembelajaran dapat dikemas secara menarik dan mudah dimengerti oleh siswa," katanya.(*)

Sumber: https://aceh.tribunnews.com/2020/10/20/igi-aceh-jaya-gelar-pelatihan-guru-secara-daring-diikuti-ratusan-peserta

1 تعليقات

إرسال تعليق

أحدث أقدم